Beberapa minggu yang lalu, @poconggg dikagetkan dengan adanya mention-mention mistis dari followersnya. Mereka heboh membicarakan peredaran buku @poconggg. @poconggg sendiri tak kalah heboh menanggapi hal itu. Dia mengklarifikasi melalu websitenya.
Dikutip dari poconggg.com |
Menurut saya, wajar saja bila followers @poconggg ini berbuat begitu. Setan yang mengklaim dirinya bukan setan biasa ini memang terkesan 'pemilih' dalam artian hanya mention 'yang keterlaluan' saja yang akan dia tanggapi. Tidak percaya? Coba saja. Sisi baiknya adalah, bukan tidak mungkin mereka melakukan hal itu untuk mengingatkan @poconggg akan bukunya, seperti @radityadika, buku @poconggg ini juga sangat ditunggu-tunggu. Mereka tentunya menginginkan buku ini cepat terbit. Nah, kan. Jangan yang negatif saja dong, Cong, yang dipikirkan.
Oya, barusan saya mampir ke gramediaonline. Ternyata buku @poconggg sudah tersedia loh, meskipun masih pre-order. Bagaimana, berminat? Silakan cek sendiri di sini.
Semoga saja penjualan buku ini seheboh ulah followers @poconggg sebelumnya, ya.
*Sejujurnya saya masih penasaran akan seperti apa launching buku ini nanti. Akankah @poconggg membeberkan identitas aslinya ke hadapan publik? Lalu, bagaimana caranya menanggapi pembaca yang meminta tanda tangannya? "Tangan memang bukan segalanya, tapi segalanya butuh tangan."
suka banget sama kata-kata "semoga penjualan ini buku seheboh followers pocong di twitter" hehe. dan aku penasaran sama isi buku ini. hehe
ReplyDeleteaku jugaaaa nih, huaaaaaah tapi udah terlanjur ngincer beberapa novel gagas nih, haha gimana yaa? aku pinjem ke kamu aja deh bukunya si poconggg ya? haha :D
ReplyDeletekocak banget sis, baru kali ini dengar ada pocong yang sudah menerbitkan buku :D
ReplyDeletebtw salam kenal ya sis, baru pertama kali berkunjung nih karena kesasar :D